Lubuklinggau-Humas,
Pada hari selasa (03/04/2012) di MAN 1 (Model) Lubuklinggau, Tim Sosialisasi dari STAIS Bumi Silampari yang melakukan sosialisasi tentang Prodi Baru yang ada di STAIS Bumi Silampari yaitu Prodi Perbankan Syariah. Sosialisasi ini dilaksanakan untuk mengenalkan Prodi Perbankan Syariah kepada siswa/i kelas XII MAN 1 (Model) Lubuklinggau.
Menurut Ketua Tim Sosialisasi M. Harfin Gelora, M.H.I, Prodi Perbankan Syariah merupakan prodi baru yang berjenjang pendidikan Diploma III (D3). ”Jenjang pendidikan D3 lebih banyak dibutuhkan di dunia kerja dibandingkan S1, sebab D3 lebih berorientasi pada praktek ketimbang S1 yang lebih cendurng banyak membahas pada ranah teori”, ungkap Harfin. Tim Sosialisasi ini terdiri dari tiga orang yaitu M. Harfin Gelora, M.H.I, M. Helmi Jaya, M.H.I dan Abdul Rachman, M.H.I. Disamping melakukan sosialisasi Prodi baru Perbankan Syariah mereka juga sekaligus mensosialisasikan prodi-prodi lain yang telah ada di STAIS Bumi Silampari antara lain Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Prodi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI). Keterangan lebih lanjut dapat dilihat di http://www.staisbumisilampari.ac.id.
Wakil Kepala MAN 1 (Model) Lubuklinggau, Taslim, M.Si, ketika dikonfirmasi menyambut gembira datangnya tim sosialisasi dari STAIS Bumi Silampari, karena menurut beliau ”untuk mencari ilmu tidak perlu jauh-jauh keluar kota, di Kota Lubuklinggau sudah memiliki banyak kampus yang berbobot, terutama prodi baru yang yaitu Perbankan Syariah yang ada di STAIS Bumi Silampari Lubuklinggau”, pungkas Taslim. Menurut Taslim, M.Si, ”Prodi Perbankan Syariah mempunyai prospek yang sangat bagus mengingat sekarang telah banyak bank-bank syariah yang berdiri terutama di Kota Lubuklinggau”, sambungnya. (ddy).
Silakan Kritik dan saran yang sifatnya Membangun