Thursday, September 29, 2016

MAN 1 Lubuklinggau Ciptakan Tabungan Solusi Lebaran

Lubuklinggau, Inmas.

Berlatar belakang kebutuhan yang begitu banyak menjelang lebaran, salah satu pegawai MAN 1 Lubuklinggau, Sardi S.Ag. mempunyai inisiatif untuk mengatasi kebutuhan lebaran tersebut dengan membuka tabungan solusi lebaran yang diperuntukkan bagi guru dan pegawai MAN 1 Lubuklinggau.

Ketika diwawancara Tim Jurnalis bapak yang dipanggil Sardi ini mengungkapkan keinginannya untuk membantu rekan sejawatnya dengan membuka tabungan yang diberi nama Solusi Lebaran.

Menurut Sardi tabungan ini nantinya dapat diambil ketika menjelang lebaran. Adapun sistematika tabungan peserta tidak dipaksakan untuk menanbung setiap hari dan tidak dipaksakan besarna nominal yang akan ditabung. "tabungan ini sifatnya menyisihkan uang jajan", ungkap Sardi.

Tabungan ini bisa dipinjam oleh anggota akan tetapi jumlah yang dipinjam tidak melebihi saldo yang bersangkutan. "tabungan ini bersifat saling membantu, peserta boleh meminjam dana apabila ada keperluan yang sangat mendesak, akan tetapi tetap dikembalikan sebelum penarikan menjelang lebaran dan yang terpenting tidak dihitung bunga", lanjutnya.

Salah satu guru yang menjadi anggota Tabungan Solusi Lebaran ini mengungkapkan bahwa ide yang diprakarsai Sardi ini sangat bermanfaat dan sampai saat ini telah banyak guru dan pegawai yang ikut tergabung menjadi anggotanya. (ddy).

MAN 1 Lubuklinggau

About MAN 1 Lubuklinggau

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :

Silakan Kritik dan saran yang sifatnya Membangun